Rambut Lepek Padahal Sudah Keramas? Kenali 5 Penyebab Rambut Mudah Lepek dan Berminyak
September 13, 2020Sering merasa heran karena rambut gampang sekali lepek dan berminyak? Ada 5 penyebab utama rambut lepek
yang nyatanya merupakan hal sepele dan sering diabaikan oleh banyak wanita. Yuk disimak ulasannya dibawah ini.
1. Menggunakan Cara yang Salah dalam Mencuci Rambut
Cara mencuci rambut memang sangatlah umum dan sudah menjadi hal lazim bagi semua orang. Namun tahukah kamu kalau mencuci rambut ternyata ada triknya loh, agar rambutmu tidak gampang lepek. Caranya dimulai dengan membasuh rambut menggunakan air hangat, lalu bubuhkan shampo rambut ke kulit kepala, lalu pijat pelan agar formula shampo terserap dengan baik. Sesudah itu, baru aplikasikan shampo ke semua rambut dan bilas hingga bersih. Hindari mencuci rambut dengan mengumpulkan semua rambut ke atas dan mencuci semuanya sekaligus karena akan membuat sebagian rambut saja yang menyerap formula dari shampo rambutmu. Formula dari shampo rambut yang tidak merata akan menempel di kulit kepalamu dan nantinya menyebabkan timbulnya minyak. Hal inilah yang menyebabkan rambutmu tetap berminyak, padahal sudah dicuci.
2. Terlalu Sering Memegang Rambut
Bagi wanita, memegang rambut merupakan hal yang lumrah. Bahkan, sebagian lawan jenis menyimpulkan kalau wanita memiliki daya tarik tersendiri jika sedang membenahi rambut mereka menggunakan tangan. Nyatanya, sering memegang rambut justru akan membuatnya gampang lepek lantaran kotoran dan minyak pada tangan akan ikut menempel ke rambut. Maka dari itu, cobalah untuk tidak memegang atau menyisir rambutmu dengan jari terlalu sering jika ingin rambutmu tidak mudah lepek.
3. Terlalu Sering Menyisir Rambut
Sama halnya dengan memegang rambut, terlalu sering menyisir juga berdampak buruk pada rambutmu loh. Karena dengan menyisir, minyak alami pada akar akan di sebarkan ke semua penjuru rambut. Untuk mengatasinya, kamu hanya perlu mengurangi frekuensi menyisir untuk mencegah rambut berminyak atau lepek, rontok dan gampang patah. Jika rambutmu dalam keadaan tidak rapi atau kusut, sebaiknya sisir rambut pada bagian ujungnya saja.
4. Menggunakan Kondisioner yang Tidak Cocok
Kebanyakan kondisioner memang berfungsi untuk membuat rambut tampak lembut dan berkilau. Namun, tidak semua kondisioner itu bagus buat rambutmu, jadi jangan asal pilih ya. Jika tipe rambutmu tipis dan lurus, pilihlah kondisioner yang mempunyai kandungan Oxyfusion. Formula ini berfungsi untuk melembabkan sekaligus menambah volume ekstra pada rambut. Sebaliknya, untuk tipe rambut kering dan mengembang, pilihlah kondisoner yang mengandung bahan minyak di dalamnya. Jika sudah memilih kondisioner yang cocok untuk tipe rambut, aplikasikan secukupnya pada bagian tengah sampai ke ujung dan jangan memakainya secara berlebihan. Hal ini selain akan membuat rambut tambah berat dan berminyak, juga akan menimbulkan ketombe dan membuat tampilan rambut menjadi kusam.
5. Faktor Cuaca yang Panas
Selain menyebabkan keringat, cuaca panas juga bisa menyebabkan minyak pada rambut. Untuk mengatasi hal tersebut, sesekali kamu bisa mengaplikasikan dry shampoo yang disemprotkan dari kulit kepala sampai ke ujung rambut. Menghilangkan minyak menggunakan dry shampoo memang berfungsi efektif untuk meresap semua minyak di rambut. Namun, jangan menggunakannya terlalu sering, karena dry shampoo bisa menjadi pemicu munculnya ketombe pada rambut.
5 Faktor diatas bisa kamu cermati untuk menentukan perawatan rambut apa yang sesuai untuk tipe rambutmu. Selain yang diinfokan di atas, kamu bisa mencoba cara yang lebih aman, yaitu dengan menggunakan shampo atau perawatan khusus untuk rambut berminyak agar rambutmu senantiasa tampak sehat.
0 komentar